Site icon Berita Online Indonesia

Police Goes To School Di SMP Negeri 137 Jakarta

Jakarta Pusat – Polsek Cempaka Putih kembali melaksanakan giat “Police Goes To School” di beberapa sekolah SMP dan SMA di wilayah Cempaka Putih. Senin ( 10/6/2024)

Kegiatan Police Goes To School yang dilaksanakan setiap hari Senin oleh Polsek Cempak Putih bertujuan untuk deteksi dini gangguan kamtibmas, pembentukan karakter para siswa dan memberikan imbauan kepada para siswa.

Pelaksanaan “Police Goes To School” SMP Negeri 137 Jakarta dipimpin Kanit Sabhara Polsek Cempaka Putih Iptu Agus Supriatna bersama anggota Binmas dan Sabhara

Dalam kegiatan tersebut Iptu Agus menyampaikan pesan dari Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro agar para siswa tidak ada yang terlibat tawuran apalagi sampai menyimpan senjata tajam.

Agus juga berpesan kepada para siswa agar menghindari pergaulan bebas dan narkoba karena dapat merusak masa depan mereka.Tidak melakukan bullying sesama pelajar.

Agus menyampaikan menjelang liburan sekolah agar memanfaatkan waktu libur dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat. Tidak melakukan hal hal yang negatif yang dapat merugikan diri sendiri.

Iptu Agus Supriatna mengatakan kepada Sayuti Kepala Sekolah SMP Negeri 137 Jakarta agar menjalin komunikasi yang baik dengan Polsek Cempaka Putih. Bila memerlukan bantuan Polisi hubungi Polsek Cempaka Putih atau Call Center 110.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Exit mobile version