Site icon Berita Online Indonesia

Agus Butar Butar Mendirikan Patung Tuhan Yesus Memberkati Sebagai Icon Kabupaten Mamasa

MAMASA | Indonesia AdiJaya – Agus Butar Butar Calon Kandidat Bupati Mamasa 2024 pada senin, 6 Februari 2023 pukul 12.00 WIT mengadakan acara Peresmian patung Tuhan Yesus Memberkati yang pertama di Kabupaten Mamasa sekaligus Penempatan rumah tinggal pertama dari Bapak Agus Butar Butar di Kabupaten Mamasa yang bertempat di Kampinnisan, Desa Malabo Sepang, kecamatan Tandukkalua, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat.

Acara pertama kali dibuka dengan Ibadah dari Sinode Sinode Gereja Toraja Mamasa
(GTM) ini, di hadiri oleh Ketua GTM Pendeta Deppatola Pawa. S,Th, ketua lembaga adat kabupaten Mamasa Benyamin Matasak, Mewakili Kapolda Sulawesi Barat Kombes Pol. Andareas.

Sejumlah Tokoh Masyarakat pun ikut hadir dalam acara ini, yakni ; Ir. Edy Mulyono Pualilin, Drs. David Demanasa, Yusuf Arruan, Dessiande, Daniel Gandang, mantan kepala dinas, mantan camat, para pendeta dan jemaat juga warga sekitar yang berjumlah kurang lebih 850 orang ikut hadir dalam acara tersebut.

Ir. Johanis Bataragoa selaku ketua panitia Peresmian patung Tuhan Yesus Memberkati dan mantan kepala dinas Kehutanan provinsi mengatakan ;”Pada hari ini kita telah menyaksiskan peristiwa yang besar terjadi di kabupaten Mamasa yaitu peresmian Patung Tuhan Yesus Memberkati dan peresmian rumah tinggal Bapak Agus Butar Butar”, ujar Johanis dalam kata sambutanya

Semua ini harus kita harus syukuri karena patung yang kita di dirikan ini adalah untuk peringatan untuk kita semua bahwa di negeri ini atau di tempat ini , Tuhan Yesus Bersembayan karena Tuhan Yesus , perlu kita ingat Tuhan Yesus bukan hanya bersembayan di negeri ini tetapi dia bersembayan di hati kita masing-masing, ungkap Johanis

Patung Tuhan Yesus yang di dirikan oleh Bapak Agus Butar butar dan beliau bukan dari Penduduk asli Mamasa tetapi sekarang Bapak Agus Butar Butar sudah menjadi penduduk Asli Mamasa, tegas Johanis

Tujuan didirikan Patung Tuhan Yesus Memberkati adalah sebagai icon kabupaten Mamasa yang agama mayoritasnya Kristen dan Kabupaten Mamasa di berkati, ujar Agus Butar Butar lewat pesan singkatnya yang dikirim ke redaksi,Selasa(07/02/2023).

Agus Butar Butar juga berharap di Kabupaten Mamasa bisa mengalami perubahan besar di masa depan dari segala sektor, Ekonomi dan sumber daya manusia.

Dan acara di tutup dengan peresmian dan penandatangan Prasasti Patung Tuhan Yesus oleh Sinode Gereja Toraja Mamasa (GTM) yakni Bapak Pendeta Deppatola Pawa. S,Th selaku Ketua GTM , yang di saksikan oleh ratusan warga sekitar. (JN)

Exit mobile version